Buat Abi dan Ummi yang sedang mencari sekolah sunnah yang berlokasi di daerah Cibubur jakarta, SDIP IMAM NAWAWI bisa menjadi salah satu alternatif pilihan.
SD Islam Plus Imam Nawawi adalah sekolah sunnah yang berlokasi di Jakarta Timur. Tepatnya di daerah Cibubur kecamatan Ciracas.
Sekolah yang berdiri sejak Tahun 2013 ini telah meluluskan 2 angkatan. Kurikulum yang dipergunakan di SD Islam Plus Imam Nawawi adalah kurikulum Nasional yang diperkaya dengan muatan diniyah serta hafalan al qur’an.
Proses pembelajaran menggunkan modifikasi model BCCT (beyond centerl circle time) yang disesuaikan dengan implementasi muatan-muatan agama.
Yuk Kita tonton dulu, sebelum melanjutkan membaca artikelnya…
Biar gak penasaran… klik aja videonya.
namanya siapa ya???
Namanya Kinanti Aulia Izzatunisa
Kelas 1SD.
2 pertimbangan ketika mencari sekolah sunnah
Pertanyaan ini sering diutarakan oleh para orang tua yang akan menyekolahkan anak-anaknya ketika sudah masuk diusia sekolah.
Pertanyaan pertama biasanya meliputi: "didaftarkan ke sekolah umum atau sekolah agama"
Baca yu ulasan dari Al Ustadz Aunu Rofiq Ghufron tentang masalah ini.
““Maka setiap orang yang lebih mengenal al-haq serta lebih mengikutinya, berarti dialah yang lebih berhak mendapatkan jalan yang lurus. Dan tidak ragu lagi bahwa sahabat-sahabat Rasulullah Radhiyallahu ‘anhum yang paling berhak dengan status ini daripada kaum Rafidhah. Oleh karena itu Salaf menafsirkan ash-shirath al-mustaqim (jalan yang lurus) dan orang-orang yang berjalan di atasnya dengan Abu Bakar, ‘Umar, dan sahabat-sahabat Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam.
(https://almanhaj.or.id/)
Lalu apa manfaat kita mengikuti sunnah. Baca yuk alasannya di artikel ini
.
Proses pendidikan di sekolah sunnah SD Islam Plus Imam Nawawi mendahulukan pembentukan adab dan akhlak. Proses ini terutama di tingkat kelas rendah ( kelas 1 dan kelas 3). Nilai-nilai adab tersebut bukan hanya diberikan sekedar teori dalam pembelajaran tetapi dilaksanakan dalam proses pendampingan, pembimbingan dan pengawasan ketika anak-anak bermain dan istirahat makan.
Fungsi guru menjadi sangat penting mengingat begitu pentingnya praktek adab dan akhlak dalam kehidupan sehari-hari terutama ketika anak-anak bersosialisasi dengan teman-temannya.
Guru menjadi contoh konkrit yang dilihat oleh anak-anak ditiru oleh mereka. Adab yang ditekankan dalam pendidikan di sekolah meliputi adab-adab menuntut ilmu, adab ketika makan, adab ketika mereka beibadah maupun adab berupa akhlak dalam bersosialisasi dengan teman, guru maupun dengan orang tua.
” syekkh Albani berkata : kebenaran itu sangat berat, maka janganlah kalian memperberatnya dengan akhlak kalian yang buruk. Dahulu saya berkayakinan bahwa permasalahn umat ini adalah permasalahan aqidah, namun sekarang saya merasa jelas bahwa permasalahan umat adalah dalam aqidah dan akhlak”
” syekkh Albani berkata : kebenaran itu sangat berat, maka janganlah kalian memperberatnya dengan akhlak kalian yang buruk. Dahulu saya berkayakinan bahwa permasalahn umat ini adalah permasalahan aqidah, namun sekarang saya merasa jelas bahwa permasalahan umat adalah dalam aqidah dan akhlak”
Muatan pembelajaran yang dilaksanakn di SD Islam Plus Imam Nawawi meliputi:
Pendidikan Agama Islam :
Bahasa Arab & Inggris
Pengetahuan Umum
Tahfizul Qur’an
Metode memahami agama Islam sebagaimana islam yang diajarkan Rosulullah salallahu alaihi wassalam kepada para sahabat (salafus sholeh)
Adapun Ahlus Sunnah wal Jama’ah, mereka beribadah kepada Allah sesuai dengan yang disyariatkan di dalam al Qur`an dan as Sunnah. Tidak meninggalkan yang diwajibkan oleh Allah, dan tidak menambah dengan hal-hal baru yang tidak ada contohnya dari Rasul. Berdasarkan hadits :
مَنْ أَحْدَثَ فِي أَمْرِنَا هَذَا مَا لَيْسَ فِيهِ فَهُوَ رَدٌّ
Barangsiapa membuat-buat suatu yang baru dalam agama ini yang tidak berasal darinya, maka itu tertolak. [Muttafaq ‘alaih]
مَنْ عَمِلَ عَمَلًا لَيْسَ عَلَيْهِ أَمْرُنَا فَهُوَ رَدٌّ
Barangsiapa melakukan satu amalan yang tidak ada dalam agama kami ini, maka itu tertolak. [HR Muslim]
أَمَّا بَعْدُ فَإِنَّ خَيْرَ الْحَدِيثِ كِتَابُ اللَّهِ وَخَيْرُ الْهُدَى هُدَى مُحَمَّدٍ وَشَرُّ الْأُمُورِ مُحْدَثَاتُهَا وَكُلُّ بِدْعَةٍ ضَلَالَةٌ
Amma ba’du, sesungguhnya sebaik-baik ucapan adalah Kitabullah, dan sebaik-baik petunjuk adalah petunjuk Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam, serta seburuk-buruknya adalah perkara baru yang dibuat-buat. Dan setiap yang bid’ah itu adalah sesat. [HR Muslim].
Alqamah rahimahullah berkata, “Segala sesuatu yang kuhafal sejak aku masih belia, maka sekarang seakan-akan aku melihatnya di atas kertas atau lembaran catatan.” (Jami’ Bayanil ‘Ilmi wa Fadhlih, I/30)
Baca selengkapnya https://muslimah.or.id/11298-mengajarkan-akidah-sejak-dini.html
Jl. Bulak Ringin No. 6 Kelurahan Cibubur, Kecamatan Ciracas jakarta Timur
Jl. Bulak Ringin No. 6 Kelurahan Cibubur, Kecamatan Ciracas jakarta Timur
Jl. Bulak Ringin No. 6 Kelurahan Cibubur, Kecamatan Ciracas jakarta Timur
Kegiatan Pembelajaran
Tahfiz
Pendampingan
Minat & Bakat